Hell Yeah Pointer 3

Saturday, April 9, 2016

Tanda Indikator Power Bank Sudah Penuh

 
Tanda Indikator Power Bank Sudah Penuh - Cara Mengetahui Power Bank Sudah terisi penuh adalah dengan cara kita mengenali tanda lampu indikator. Di pasaran sana, terdapat puluhan atau bahkan ratusan jenis, model, dan merk power bank yang dijual bebas dengan harga yang variatif. Namun demikian, pada prinsipnya, untuk mengetahui bahwa power bank-power bank tersebut sudah penuh dalam proses pengisian, ada 3 macam lampu indikator yang perlu kita ketahui, yaitu:

1. Lampu Indikator Banyak
Power bank dengan lampu indikator banyak seperti halnya Power Bank Vivan F05, X05, serta V05 mengadopsi sistem ini, yakni memiliki lampu indikator hingga 4 buah. Selama proses pengecasan, lampu ini menunjukkan tingkat persentase pengisian dan umumnya berkedip-kedip sesuai isinya. Pada type ini, power bank vivan terisi penuh jika keempat lampu menyala semua.

2. Lampu Indikator Berubah Warna
Power bank yang memakai indikator jenis ini salah satu contohnya adalah Vivan Y05. Tanda Pengecasan sudah penuh pada Power Bank Vivan Y05 adalah lampu berwarna biru tanpa kedip. Lampu indikator yang menyala warna lain akan menunjukkan kondisi sebagai berikut:
Berwarna Hijau =  Power bank berisi setengah atau tidak penuh, 
Berwarna Biru = Powerbank telah terisi penuh (Full) 
Berwarna Merah = Isi dalam power bank sudah hampir habis, segera lakukan pengecasan

3. Lampu Indikator Off
Pada beberapa power bank juga berlaku lampu indikator akan menyala (On) ketika proses pengisian sudah selesai (penuh). Pada saat pengecasan, lampu indikator akan menyala, dan setelah beberapa jam pengecasan, baterai akan penuh dan lampu akan mati. 

Nah, itulah sekilas informasi tentang Tanda Indikator Power Bank Sudah Penuh. Kenali type yang mana yang digunakan power bank sobat untuk mengetahui penuh tidaknya power bank tersebut selama pengecasan. Jika perlu, tanyakan kepada penjualnya agar sobat tidak bingung menentukan kapan sebaiknya mencabut cas. Semoga dapat bermanfaat.

 

Followers